Memanfaatkan Limbah Kertas Menjadi Barang Siap Pakai

 

Yoel Sampe Toding

2019011054

Psikologi Lingkungan Paralel

Dosen : Dr. Arundati Shinta, M.A

Essay 3

 

Kertas adalah salah satu limbah yang paling banyak dihasilkan oleh manusia, baik yang dihasilkan oleh rumah tangga maupun sekolah dan perkantoran. Limbah kertas menjadi salah satu masalah yang serius bagi bumi ini. Pada umumnya kertas berbahan dasar dari alam dan biasanya dari pepohonan. Maka semakin kita banyak mempergunakan kertas maka semakin cepat pula bumi ini penuh dengan rusak karena keseimbangan alamnya terganggu . Dengan mendaur ulang limbah kertas maka kita membantu menjaga keseimbangan alam dan mencegah pemanasan global.

Mendaur ulang kertas bisa membantu pemerintah untuk penanggulangan sampah, tertama limbah kertas. Mengolah kembali kertas bekas berarti kita menghemat pohon, minyak, energi, listrik, dan air. Daur ulang limbah kertas adalah solusi yang tepat untuk menanggulangi masalah limbah kertas. Dengan mendaur ulang kembali maka limbah kertas yang terbengkalai dan menjadi sampah dapat menjadi berguna. Dalam permasalahan ini, kita diajak untuk menghemat penggunaan kertas dan meminimalisasi sampah yang memenuhi bumi serta mengurangi efek pemanasan global.



Tempat tisu dari koran merupakan salah satu kerajinan tangan yang sangat populer di masyarakat. Karena terbuat dari koran yang notabene adalah barang bekas, kegiatan membuat tempat tisu dari koran ini sangat dianjurkan. Dengan membuat tempat tisu dari koran bekas, berarti anda berkontribusi secara langsung terhadap kebersihan lingkungan.

Kegiatan membuat kerajinan dari kertas bekas sangat dianjurkan oleh para pecinta lingkungan hidup. Membuat tempat tisu dari kertas atau koran bekas merupakan kegiatan positif yang harus di dorong dan dikembangkan oleh siapa saja. Kegiatan tersebut merupakan salah satu upaya daur ulang kertas yang bermanfaat untuk lingkungan. Bahan untuk membuat tempat tisu dari koran dan kardus bekas. Tempat tisu dari limbah kertas bukan saja cantik tetapi juga terkesan eksklusif. Adapun cara untuk membuat kotak tisu dari kertas atau koran bekas yang bisa digunakan. Tahap pertama yang harus dilakukan adalah mengumpulkan bahan-bahan yang akan dibutuhkan seperti koran bekas, double tape, pensil, penggaris, gunting, kardus bekas tempat sepatu.

 

Cara membuat tempat tisu dari koran dan kardus bekas

  1. Dengan menggunakan pensil gulung kertas bekas sehingga menyerupai sapu lidi. Agar gulungan tidak lepas, lem bagian ujung gulungan dengan lem kertas atau double tape. Setelah gulungan selesai, pensil dari dalam gulungan bisa diambil lalu buat gulungan kertas secukupnya. Agar tampak rapi usahakan gulungan kertas memiliki ukuran yang sama.
  2. Langkah berikutnya adalah potong gulungan kertas tadi sesuai dengan ukuran tinggi dan lebar dari kardus sepatu yang akan dipakai.
  3. Langkah selanjutnya adalah mengambil kotak sepatu bekas.
  4. Ambil penggaris dan pensil untuk mengukur besarnya lubang yang harus dibuat pada penutup sepatu. Lubang harus berada di tengah permukaan.
  5. Bila proses pengukuran selesai, potong dengan menggunakan cutter atau gunting.
  6. Sekarang beri semua permukaan luar karton sepatu dengan double tape. Masing-masing sisi dari kotak sepatu beri tiga double tape yaitu pada bagian bawah, tengah dan bagian atas.
  7. Selanjutnya tempelkan potongan-potongan gulungan kertas tadi di semua permukaan kardus yang sudah diberi double tape.
  8. Agar tampak lebih menarik, penempelan gulungan kertas harus dilakukan dengan berbagai macam variasi. Misalnya satu sisi dipasang horizontal dan sisi lain dipasang secara vertikal (terserah pada kreativitas anda).
  9. Proses pembuatan kotak tisu dari kertas bekas sudah selesai.

 

 

0 Comments